Menu Close

Merespon Resesi Ekonomi, LAN Dorong Peserta PKN Tingkat II Ciptakan Inovasi untuk Mendongkrak Ekonomi

Jakarta – Merespon resesi ekonomi di Indonesia sebagai akibat terjadinya pandemi Covid 19 saat ini, Lembaga Administrasi Negara (LAN) mendorong para pemimpin strategis sebagai agen perubahan untuk mencari solusi dan terobosan inovatif dalam rangka mendongkrak pertumbuhan ekonomi bangsa. Namun hal tersebut perlu diperhitungkan secara matang, karena kita dihadapkan pada kondisi kemanusiaan yang tetap menjadi bagian utama selain pertumbuhan ekonomi semata, hal ini menjadi ujian bagi kita pemimpin perubahan dengan terobosan dan inovasi untuk memberikan layanan yang semakin baik. Hal tersebut diungkapkan Kepala LAN, Dr. Adi Suryanto, M.Si dalam Upacara Pelepasan Peserta Pelatihan Kepemimpinan Nasional Tingkat II Angkatan XV Tahun 2020 yang berlangsung secara daring, Senin (16/11).

“Aparatur Sipil Negara (ASN) merupakan subjek birokrasi yang harus proaktif mengembangkan kualitas diri dan berperan serta sebagai agen perubahan (agent of change), karena itu saat ini bukan saatnya lagi menjadi ASN yang pasif” tambah Adi Suryanto.

Kepala LAN juga menjelaskan pada masa pandemi saat ini, sebagai ASN harus mampu mendorong lahirnya metode baru dalam birokrasi sehingga mampu menggerakkan ekonomi masyarakat, menciptakan daya saing bangsa dan membuat indonesia semakin maju. Pemimpin harus berani menjadi subyek perubahan, karena itu proses kolaboratif antara pimpinan dan bawahan menjadi kunci kesuksesan yang dapat membawa terobosan–terobosan baru guna mewujudkan tujuan organisasi.

“Pemimpin tidak dapat berhasil memberikan perubahan tanpa didukung oleh bawahan dan tim-nya. Tidak semua perubahan yang kita gagas dapat langsung diterima oleh orang lain, karena itu dibutuhkan kapasitas leadership yang mampu mempengaruhi dan meyakinkan stakeholders, bahwa perubahan yang  dibuat membawa ke arah yang lebih baik.” ungkapnya.

Adi Suryanto juga menyampaikan tugas seorang pemimpin adalah meletakkan dasar – dasar yang baik dalam manajemen pemerintahan, menata perubahan serta mendorong ASN menciptakan metode baru terutama di masa pandemi saat ini.

Di akhir sambutannya, Kepala LAN berharap kepada peserta PKN Tingkat II Angkatan XV Tahun 2020 yang hari ini telah lulus.

“Anda telah dibekali kemampuan leadership yang diterima selama proses pembelajaran  hal ini dapat terus dikembangkan untuk mampu melakukan gerakan perubahan dalam birokrasi dalam rangka mewujudkan world class bureaucracy 2024 dan menyongsong indonesia emas 2045.” tutupnya.

Sementara itu, dalam kesempatan yang sama, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Nadiem Anwar Makarim, B.A., M.B.A. mengungkapkan, tidak mudah untuk mengemban amanah birokrasi ketika tengah dihadapkan pada tantangan multidimensional. Namun dengan ilmu yang diperoleh peserta PKN Tingkat II ini, diharapkan dapat menjadi bekal untuk menghadirkan terobosan dan lompatan kemajuan untuk mewujudkan Indonesia maju

“Saya juga juga mengapresiasikan peran LAN dalam upaya pengembangan kompetensi ASN. Saya harap, LAN terus melakukan pembaharuan metode pembelajaran baru mengikuti perkembangan jaman,” tutupnya.

Dalam kesempatan itu juga dibacakan lima peserta terbaik peserta PKN Tingkat II Angkatan XV Tahun 2020 yaitu :

1.      Dr. Kasiman, S.Pd., ST., M.M (Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan)

2.      Dr. Dra. Sarjilah, M.Pd (Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan)

3.      Dr. Restu Gunawan, M. Hum (Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan)

4.      Tatang Muttaqin, S.Sos, M.Ed, Ph.D (Kementerian PPN/BAPPENAS)

5.      Minhajul Ngabidin, S.Pd., M.Si (Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan)

Skip to content