Menu Close

Meneladani Rasulullah dalam Menjalin Komunikasi

Jakarta – Dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW, Lembaga Administrasi Negara (LAN) menyelenggarakan Pelatihan Bimbingan Mental bagi seluruh pegawai LAN di seluruh Indonesia dengan tema “Meneladani Rasulullah dalam Menjalin Komunikasi” melalui daring pada Senin (26/10). Dalam sambutannya, Kepala Biro SDM dan Umum M. Yusuf Gunawan Idris, S.IP, ME berharap agar para pegawai yang mengikuti kegiatan ini dapat senantiasa meneladani Rasulullah serta mendapatkan penguatan secara rohaniah maupun mental. 

“Adanya kegiatan ini mudah-mudahan menjadi berkah. Selain itu, di masa pandemi seperti ini selain penguatan fisik dan imun secara jasmani, penting juga hadir upaya penguatan dari aspek rohaniah dan penguatan mental. Semoga kita bisa istiqomah meneladani Rasulullah SAW, ” tutupnya. 

Menghadirkan Ustad Muhammad Subqi Al Bughury sebagai narasumber, pelatihan ini ditujukan untuk menambah ilmu dan kecintaan umat Muslim kepada Nabi Muhammad SAW serta dapat meneladani perilakunya terutama dari sisi komunikasinya. 

Ustad Subqi menyebutkan beberapa tata cara komunikasi Rasulullah yang perlu kita teladani, yaitu: keramahan, lemah lembut dalam bertutur kata, paham konteks dalam berbicara, mampu mengendalikan emosi dan hawa nafsu, berbicara dengan retorika yang baik, serta memperhatikan diri dalam berpenampilan. 

“Keramahan, lemah lembut dan pengendalian diri yang baik dalam sikap dan perilaku Nabi membuat lawan bicaranya baik pengikutnya maupun orang-orang yang memusuhinya menjadi luluh dan mau mendengarkan perkataan Nabi, ” tambahnya. (humas)

Skip to content