Menu Close

Kabupaten Grobogan menjadi destinasi Studi Lapangan Peserta PKA Angkatan III Puslatbang PKASN

Grobogan – Peserta PKA Angkatan III Puslatbang PKASN melakukan Studi Lapangan yang menarik ke Kabupaten Grobogan pada tanggal 16 hingga 19 September 2024. Rombongan yang dipimpin oleh Ibu Anita Ilyas, S.Sos., MAP ini disambut hangat oleh pejabat setempat, termasuk Asisten Administrasi Umum, Kepala BKPPD, Kepala Dinas Pertanian dan Pangan, serta Kepala Disperindag Kabupaten Grobogan.

Fokus kunjungan kali ini adalah pada dua dinas yang memiliki inovasi menarik. Pertama, Dinas Pertanian dan Pangan dengan inovasi “Rumah Kedelai Grobogan” yang telah masuk dalam 5 besar Top Inovasi Kementerian RB. Kedua, Dinas Perindustrian dan Perdagangan yang memperkenalkan inovasi “Si Tocker” yang juga merupakan salah satu top inovasi di Kabupaten Grobogan.

Ada sebanyak 36 peserta yang ikut serta dalam kegiatan ini, yang berasal dari berbagai daerah diantaranya yaitu 28 peserta dari Kabupaten Muaro Jambi, 4 peserta dari Kabupaten Belitung, 2 peserta dari Kota Tegal, serta masing-masing 1 peserta dari Kabupaten Mesuji dan KLHK Medan.

Koordinator PKA Angkatan III Puslatbang PKASN, Ibu Rahmawati, SAP, MM, berharap kegiatan ini dapat memberikan wawasan dan inspirasi baru bagi semua peserta. Semoga pengalaman ini memperkaya pengetahuan dan keterampilan peserta dalam mengelola inovasi di daerahnya masing-masing. (Humas)

Skip to content