Menu Close

Akselerasi Kualitas Kebijakan Kab Tana Tidung Melalui Pengukuran IKK Mandiri

TANA TIDUNG – Melalui tim Kajian Desentralisasi dan Otonomi Daerah, Puslatbang KDOD LAN memfasilitasi Kabupaten Tana Tidung dalam Menyusun Indeks Kualitas Kebijakan (IKK). Sosialisasi kegiatan ini dilakukan pada hari Selasa (27/08) di Kantor Bupati Tana Tidung, yang dipimpin oleh Kepala Puslatbang KDOD LAN Muhammad Aswad, dan dihadiri oleh seluruh perangkat daerah di lingkungan Pemerintah Kabupaten Tana Tidung. Kegiatan ini juga merupakan rangkaian dari pengukuran IKK Mandiri Kabupaten Tana Tidung, dimana sehari sebelumnya telah dilakukan validasi data IKK oleh Tim Analis Kebijakan Puslatbang KDOD terhadap kelengkapan data dari sembilan perangkat daerah yang naskah kebijakannya terpilih menjadi sampel.
.
Kegiatan ini dibuka oleh Plt Sekretaris Daerah Kabupaten Tana Tidung, Idham Nur yang dalam sambutannya menyampaikan bahwa Pemerintah Daerah Kabupaten Tana Tidung berkomitmen untuk mewujudkan kebijakan yang berkualitas, dan ini merupakan salah satu langkah yang diambil pemerintah daerah untuk mencapai hal tersebut. Idham berharap kegiatan pengukuran IKK secara mandiri dapat menjadi sarana evaluasi, sehingga prinsip-prinsip tata kelola kebijakan dapat lebih dioptimalkan.
.
Sebelum mengakhiri sambutannya, Idham mengapresiasi Puslatbang KDOD LAN karena telah mendampingi Pemerintah Daerah Kabupaten Tana Tidung dalam mengukur IKK secara mandiri. Idham juga berharap agar sosialisasi serta pengukuran mandiri IKK dapat membantu perangkat daerah dalam memahami IKK, sehingga pada pengukuran secara nasional dapat lebih mudah dilakukan di tahun 2025. (maps/ler)
Skip to content