Menu Close

Dukungan terhadap “Kebaya Goes to UNESCO” oleh Sivitas Akademika Politeknik STIA LAN Jakarta

Jakarta – Kebaya adalah pakaian asli nusantara. Untuk mengukuhkan kebaya sebagai warisan budaya tak benda, dibutuhkan dukungan dari seluruh masyarakat, termasuk generasi muda. Dalam rangka memperkuat rasa cinta budaya berkebaya tersebut, Politeknik STIA LAN Jakarta mengadakan kegiatan “Gerakan Cinta Budaya Politeknik STIA LAN Jakarta”. Kegiatan ini diikuti oleh mahasiswi dan sivitas akademika Politeknik STIA LAN Jakarta.

Untuk menggalang dukungan “Kebaya Goes to UNESCO”, diadakan pula pengambilan gambar dan video yang dikirimkan langsung kepada UNESCO, bertempat di kampus Pusat Pendidikan dan Latihan Pegawai Negeri (PPLPN) Lembaga Administrasi Negara (LAN) RI di Pejompongan, Jakarta Pusat, Kamis (1/09).

Direktur Politeknik STIA LAN Jakarta Nurliah Nurdin dan Sekretaris Utama Lembaga Administrasi Negara Reni Suzana juga hadir dalam kegiatan tersebut. Nurliah mengatakan bahwa dukungan terhadap “Kebaya Goes to UNESCO” ini bertujuan untuk menanamkan rasa cinta terhadap warisan budaya asli nusantara kepada generasi muda, ASN, dan masyarakat umum. Kegiatan ini juga didorong untuk pengimplementasian nilai-nilai budaya kebhinekaan.

Muhamad Ikbal

Skip to content