Menu Close

Kepala Puslatbang KHAN Melakukan Monev Kesiapan BNN Provinsi Aceh Menuju Zona Integritas

Aceh Besar – Salam rangka memperkuat pembangunan Zona Integritas di Lingkungan BNN Provinsi Aceh (BNNP Aceh), Kepala Puslatbang KHAN Said Fadhil, S.IP., MM. beserta jajaran melakukan kunjungan monev ke BNNP Aceh, Yang diterima langsung oleh Kepala BNN Provinsi Aceh Brigjen. Pol. Drs. Marzuki Ali Basyah, M.M, di ruang kerjanya, Jumat (17/5).

Kunjungan ini bertujuan untuk meninjau kesiapan BNN Aceh dalam membangun Zona Integritas (ZI) menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi dan Bersih Melayani (WBBM). Dalam pertemuan tersebut, Kepala Puslatbang KHAN menyampaikan terkait berbagai langkah-langkah strategis dalam membangun ZI.

Said Fadhil menekankan pentingnya komitmen pimpinan dan seluruh pegawai BNN Aceh dalam mewujudkan ZI. Ia juga menyampaikan bahwa pembangunan ZI harus dilakukan secara berkelanjutan dan terukur dengan melibatkan seluruh pemangku kepentingan.

“Pembangunan ZI bukan hanya sekedar meraih predikat, tetapi yang terpenting adalah bagaimana kita dapat memberikan pelayanan publik yang berkualitas kepada masyarakat,” ujarnya

Sementara itu, Kepala BNN Provinsi Aceh menyampaikan terima kasih atas berbagai saran dan masukan yang diberikan oleh Kepala Puslatbang KHAN. Ia menyatakan bahwa BNN Aceh berkomitmen untuk membangun ZI dengan sebaik-baiknya.

“Kami akan terus berusaha untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik dan membangun budaya kerja yang berintegritas di BNN Aceh,” tutupnya.

Skip to content