Menu Close

Seluruh Pejabat dan Pegawai LAN Jakarta Laksanakan Vaksinasi Covid-19

Jakarta – Pejabat serta pegawai di lingkungan Lembaga Administrasi Negara (LAN) melaksanakan vaksinasi tahap pertama sebagai upaya pencegahan penyebaran Corona Viruses Disease (Covid-19). Pelaksanaan vaksinasi ini dilaksanakan di Aula Makarti Bhakti Nagari, LAN Corporate University (LAN Corpu), Jumat (19/3).

Kepala LAN, Dr. Adi Suryanto, M.Si dalam kesempatan itu mengapresiasi tenaga kesehatan sebagai garda terdepan dalam upaya pelaksanaan vaksinasi di seluruh Indonesia, ia juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang mendukung kegiatan vaksinasi di LAN dalam hal ini Kementerian Kesehatan (Kemenkes), Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi DKI Jakarta, Suku Dinas Kesehatan Jakarta Pusat, AGD DKI Jakarta, RS. Abdi Waluyo, RS. Kartika Pulomas, RS Bunda, serta seluruh tenaga kesehatan yang bertugas.

“Vaksinasi ini diharapkan dapat menambah kesehatan dan imunitas bagi para Pegawai di LAN serta memberi contoh untuk tidak takut divaksin, namun demikian kita harus tetap selalu mematuhi protokol kesehatan dimanapun kita berada”, ungkapnya.

Adi Suryanto menjelaskan, vaksinasi ini merupakan tahap pertama, masih ada satu tahapan lagi vaksinasi, oleh karena itu kita perlu meningkatkan imunitas kita dengan aktifitas fisik.

Sementara itu, Direktur Jenderal Pelayanan Kesehatan, Kemenkes, Prof. dr. Abdul Kadir, P.hD. mengatakan, pelaksanaan kegiatan vaksinasi di kantor LAN sudah berjalan dengan cukup lancar dan tetap menerapkan protokol kesehatan yaitu tidak berkerumun, menjaga jarak serta memakai masker.

“Saya melihat sejauh ini dengan layout yang sudah disediakan oleh LAN, kami melihatnya alur pelayanan cukup mengalir, tidak ada hambatan, lancar-lancar saja. Mudah-mudahan pada vaksinasi kedua itu terus bisa lebih baik lagi. Kita menilainya sudah lancar, cukup dan tidak ada kerumunan,” tambahnya

Ia pun mengimbau kepada seluruh pegawai yang telah di vaksin untuk tetap menerapkan protokol kesehatan dengan selalu memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menjauhi kerumunan serta membatasi mobilisasi atau bepergian. (Humas)

Skip to content