Sumedang – Kepala Puslatbang PKASN, Drs. Riyadi, M.Si meresmikan Pameran Garis Wanci Sejarah Pembangunan Gedung Puslatbang PKASN. Peresmian pameran berlangsung di Arsip Corner, Lantai 3, Gedung Administrasi Puslatbang PKASN, Selasa (11/6). Riyadi menyampaikan bahwa Garis Wanci ini memiliki makna dan filosofi yang sangat besar dalam perjalanan Puslatbang PKASN.
“Saya sangat mengapresiasi pembuatan Garis Wanci. Ini adalah karya yang luar biasa. Hal ini juga menunjukkan bahwa kita sangat serius dalam mengelola arsip,” ujar Riyadi. Riyadi menekankan bahwa Arsip Corner tidak hanya untuk Arsiparis, tetapi juga untuk seluruh pegawai agar mendapatkan pengetahuan tambahan. Riyadi juga berpesan agar ide dan gagasan ini dikembangkan dan diteruskan secara berkelanjutan.
“Arsip untuk mendokumentasikan sejarah, sehingga kita dapat belajar dari sejarah untuk masa depan yang lebih baik,” sambung Riyadi. Di akhir sambutannya, Riyadi menyampaikan ucapan terima kasih atas bantuan dan bimbingan Tim Kearsipan LAN Jakarta kepada Tim Kearsipan Puslatbang PKASN.
Arsiparis Ahli Madya LAN, Al Zuhruf, S.Sos. M.Si dalam kesempatan tersebut menyampaikan bahwa Garis Wanci adalah garis waktu yang mencatat sejarah, bukan hanya arsip, tetapi sejarah waktu. “Kami bangga atas kreativitas Puslatbang PKASN. Semoga semakin semangat berkarya dan hasilnya bermanfaat bagi kita semua,” ujar Zuhruf. “Semua teman-teman dengan cepat menerjemahkan semua hal menjadi inovasi. Semoga ini bisa menjadi rujukan tentang kearsipan. Saya berharap ada dokumen pendirian, itu akan lebih baik lagi. Arsip bisa divisualisasikan menjadi diorama dengan video-video sejarah pemimpin LAN maupun pimpinan PKP2A I hingga ke Puslatbang PKASN,” sambung Zuhruf.
Zuhruf berharap Arsip Corner ini menjadi tempat pembelajaran bagi pegawai, siswa sekolah, sarjana kearsipan, dan juga berbagi informasi inovasi kearsipan ini kepada stakeholder lain.
Sehari sebelumnya, Tim Kearsipan LAN Jakarta telah memberikan pendampingan penyusunan dokumen kelengkapan Audit Sistem Kearsipan Internal (ASKI) dan Sistem Informasi Kearsipan Dinamis Terintegrasi (SRIKANDI) kepada Tim Kearsipan Puslatbang PKASN. Dalam kesempatan tersebut, Kepala Bagian Umum Puslatbang PKASN, Ir. Euis Nurmalia, M.Si menyampaikan bahwa audit kearsipan akan mendorong penerapan sistem kearsipan agar sesuai dengan standar dan kebijakan yang berlaku.
Peresmian Pameran Garis Wanci Sejarah Pembangunan Gedung Puslatbang PKASN dihadiri oleh Tim Arsiparis LAN Jakarta, Tim Arsiparis Puslatbang PKASN, dan pegawai di lingkungan Puslatbang PKASN. (Humas)