Dokumen pengembangan kompetensi ASN Nasional bertujuan untuk merumuskan pengembangan kompetensi ASN Nasional secara utuh dan sesuai dokumen perencanaan nasional. Dokumen Pengembangan Kompetensi ASN Nasional akan dijadikan dasar rujukan bagi pelaksanaan pengembangan kompetensi ASN nasional sebagai upaya dalam mendukung dan mengakselerasi pencapaian tujuan pembangunan nasional. Selain itu, dokumen ini juga dapat menjadi rujukan bagi lembaga – lembaga penyalur dana beasiswa ASN seperti : LPDP, dan Pusdiklatren Bappenas dalam memberikan beasiswa studi lanjut kepada para penerima beasiswa ASN.