SAMARINDA – 40 orang peserta Pelatihan Kepemimpinan Pengawas Angkatan V Tahun 2021 dinyatakan lulus dan resmi dilepas oleh Deputi Bidang Kajian dan Inovasi Manajemen ASN LAN RI Dr. Agus Sudrajat, S.Sos., MA di Auditorium Puslatbang KDOD LAN, Sabtu (27/11). Agus menguraikan harapannya kepada seluruh peserta, agar dapat menjadi problem solver dalam situasi mengkhawatirkan yang dialami oleh negeri ini. Selain pandemi covid-19, Agus mengatakan bahwa dua tantangan terbesar lainnya terletak pada pesatnya perkembangan digital atau teknologi, dan meluasnya jumlah ASN dari generasi milenial.
“Kita jelas akan ketinggalan kalau tidak bisa beradaptasi dengan teknologi yang berkembang sedemikian dahsyatnya ini. Ditambah lagi dengan ASN generasi milenial yang saat ini telah mencapai angka 55%. Dari hasil penelitian yang LAN lakukan, generasi milenial ini sangat aktif. Mereka tidak senang pekerjaan yang monoton dan lambat, sehingga inginnya serba cepat dan inovatif. Bahkan tak jarang mereka berfikir dan bertindak di luar kebiasaan kita. Intinya, kalau kita yang generasi kolonial ini dan notabene menjadi pimpinan mereka saat ini tidak bisa mengimbangi, maka yang akan terjadi adalah mereka semua akan resign dari dunia pemerintahan ini. Karena apa? Ya karena tuntutan mereka tidak direspon oleh pimpinannya” imbuhnya lagi.
Oleh karena itu, Agus berharap agar seluruh peserta dapat terus belajar dan beradaptasi terhadap dinamika perubahan yang ada. Melalui pelatihan ini pula, nantinya diharapkan terwujud sebuah komunitas pembelajar atau learning community, sehingga dapat membantu untuk mengembangkan dan meningkatkan kinerja organisasi.
Seperti pelatihan pada umumnya, pelatihan ini pun memiliki tiga orang peserta yang menduduki peringkat pertama sampai dengan ketiga, yaitu :
* Peringkat I : Ade Darmawan, S.Kom dari Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Bontang;
* Peringkat II : Astri Rejeki, ST dari DPMPTSP Kota Balikpapan;
* Peringkat III : Ikbal Ramadhan, S.AP dari BKPSDM Kota Balikpapan
Koordinator Pelatihan dan Pengembangan Puslatbang KDOD Dr. Rahmat, MA menyampaikan dalam laporannya bahwa dari 40 orang peserta, 8 orang diantaranya lulus dengan kualifikasi Sangat Memuaskan, dan 32 orang lainnya lulus dengan kualifikasi Memuaskan. Ia berharap bahwa pencapaian ini dapat menjadi sebuah nilai tambah bagi para peserta dalam memotivasi diri untuk terus melahirkan berbagai inovasi atau terobosan dalam rangka mendukung akselerasi pelayanan kepada masyarakat. (ler/ler)