Menu Close

LAN Gelar Sosialisasi Kebijakan dan Implementasi IKPA Tahun 2020

Dalam rangka meningkatkan kualitas penggunaan anggaran pada satuan kerja (satker) dilingkungan Lembaga Administrasi Negara RI, Biro Perencanaan dan Keuangan LAN menggelar Sosialisasi Kebijakan dan Implementasi Indikator Kinerja Pelaksanaan Anggaran (IKPA) tahun 2020, di Aula Makarti Bhakti Nagari, Jumat (4/9)

Acara ini dihadiri oleh seluruh pengelola keuangan pada satker LAN Jakarta dan Daerah melalui fasilitas teleconference. Kegiatan ini dibuka langsung oleh Kepala Biro Perencanaan dan Keuangan, Dra. Army Winarty, M.Si didampingi oleh Inspektur LAN, Drs.Riyadi, M.Si.
Dalam kesempatan tersebut, Army Winarti menjelaskan secara umum IKPA tahun 2020 tidak jauh berbeda dengan IKPA 2019. Perbedaaan utama IKPA 2020 adalah adanya penambahan 1 (satu) indikator baru yaitu indikator konfirmasi capaian output serta redefinisi 4 (empat) indikator yaitu Revisi DIPA, Deviasi Halaman III DIPA, Penyerapan Anggaran, dan Pengelolaan UP dan TUP.

Oleh karena itu, Army menekankan kepada seluruh pengelola keuangan staker untuk lebih fokus terhadap target yang telah ditetapkan, dan diharapkan setiap penyerapan anggaran perlu lebih memperhatikan pada capaian output yang diperoleh.

“Kita pernah memperoleh penghargaan kinerja terbaik pada pengelolaan anggaran pada tahun 2018, oleh karena itu kita harus yakin pada tahun 2020 ini juga dapat meraih kembali, tambahnya.

Kegiatan ini dilanjutkan dengan paparan oleh Kepala Bagian Perencanaan, Lilis Komalasari, S.Si., ME dan Koordinator Bagian Keuangan, Dwi Ariani, S.Sos., M.Si.

Skip to content