Menu Close

Jaga Sustainability Kebijakan Afirmasi, LAN Lepas Peserta PKN Tingkat I Angkatan LIX Tahun 2024

Jakarta – Kepemimpinan yang efektif dalam pengembangan dan diseminasi kebijakan adalah kunci untuk keberhasilan implementasi kebijakan. Peran kepemimpinan dalam birokrasi berdampak sangat luas. Kemampuan untuk memimpin dengan contoh, mengambil keputusan yang sulit, memotivasi orang lain untuk bersatu, berkolaborasi dalam mencapai tujuan bersama, dan mensinergikan kekuatan/kelebihan anggota dan pihak terkait berkepentingan merupakan peran kepemimpinan yang kita butuhkan untuk membangun negeri ini menjadi lebih baik, berkembang dan lebih maju dan mewujudkan Indonesia Emas 2045. Hal tersebut sejalan dengan sambutan yang disampaikan oleh Pelaksana Tugas (Plt.) Kepala Lembaga Administrasi Negara (LAN), Dr. Muhammad Taufiq, DEA, pada Pelepasan peserta PKN Tingkat I Angkatan LIX (Ke-59) Tahun 2024, di Aula Prof. Agus Dwiyanto, MPA, Kantor LAN, Jalan Veteran No 10 Rabu (7/8).

Muhammad Taufiq menguraikan bahwa peserta yang telah lulus dari PKN Tingkat I adalah para pemimpin yang diharapkan dapat menjadi teladan tidak hanya di instansinya, namun juga dalam kehidupan bermasyarakat. Para pemimpin diharapkan mampu memberikan contoh bahwa Aparatur Sipil Negara (ASN) bukan hanya sebagai pelayan masyarakat saja, tapi juga partner publik dalam membangun negeri ini, dan setiap pemimpin adalah sosok yang dapat dijadikan panutan.

“Bapak dan Ibu para peserta adalah para pemimpin tertinggi di instansi masing-masing maka harus memiliki tanggung jawab, kompetensi, kewajiban, dan komitmen dalam menampilkan legacy yang ditinggalkan. Sebuah pencapaian, program dan kebijakan yang nantinya dikerjakan secara berkelanjutan dan akan menjadi kenangan yang membangun.”

Muhammad Taufik menambahkan bahwa proyek perubahan yang telah diusung oleh masing-masing peserta adalah perwujudan suatu impelementasi kebijakan yang dibuat oleh masing-masing peserta. Proses pembelajaran yang dilalui sebelum menyusun proyek perubahan adalah proses lesson learn demi memastikan peserta PKN Tk I terisi full tanker kepemimpinannya.

“Seorang pemimpin ibarat sebuah kapal tanker yang membawa muatan banyak dan substansif di tengah samudera yang luas. Bapak dan Ibu adalah pemimpin bertaraf nasional, yang tidak lagi memimpin manusia (staf), unit, atau kompartemen saja. Bapak Ibu adalah pemimpin instansi dimana menduduki jabatan tinggi yang cakrawala pengetahuannya harus luas dan besar karena tanggung jawab Bapak dan Ibu semakin besar. Hal ini harus menjadi spirit yang membuat Bapak dan Ibu memiliki keinginan untuk selalu belajar.”

Terakhir Plt Kepala LAN menyampaikan tema yang diangkat oleh Angkatan ini mencerminkan gagasan yang luar bisa (great ideas) dengan mengusung Seminar Nasional Policy Brief dengan judul “Kebijakan Afirmasi untuk mengatasi Masalah Kemiskinan Daerah Lambat Tumbuh (Daerah Tertinggal) melalui terobosan baru. “Proyek Perubahan dari peserta PKN I kali ini disajikan dalam bentuk digital melalui website properexpo.lan.go.id dan ini merupakan terobosan baru. Tema unggulan dan bentuk pameran terkini yang harus dipelihara agar berdampak dan berkelanjutan. Maka Bapak dan Ibu kiranya dapat melanjutkan terobosan-terobosan yang telah dibuat di instansi asal dan memelihara keberlanjutan (sustainability) demi kemajuan bangsa.” tutup Taufiq.

Sementara itu dalam laporan penyelenggaraannya Deputi Bidang Penyelenggaraan Pengembangan Kompetensi, Dr. Basseng, M.Ed menyampaikan proses pembelajaran yang dilakukan secara blended, dimulai sejak 4 Maret 2024 sampai dengan 7 Agustus 2024 dengan jumlah kepesertaan sebanyak 40 peserta yang berasal dari Kementerian, Lembaga Pemerintah Non Kementerian (LPNK), Pemerintah Daerah, dan Kepolisian. Basseng juga menjelaskan bahwa selain pembelajaran secara di kelas dan e-learning, peserta juga melaksanakan kegiatan: benchmarking secara virtual ke Hanoi-Vietnam dan secara klasikal ke D.I.Yogyakarta, melaksanakan Seminar Nasional Policy Brief  PKN Tingkat I, dan pada puncaknya dengan melaksanakan Pameran proyek perubahan secara virtual melalui website properexpo.lan.go.id.

Hadir dalam kesempatan tersebut, Staf Ahli Bidang Pemerintahan dan Otonomi Daerah, Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB) Drs. H. Jufri Rahman, M.Si. , Pejabat Pimpinan Tinggi dari Instansi asal Peserta, Wali Angkatan PKN Tingkat I Angkatan LIX, Hendriyanto Hadi Tjahyono, Widyaiswara/Fasilitator PKN Tingkat I Angkatan LIX, keluarga peserta, serta tamu undangan.

Dalam acara pelepasan juga dibacakan lima peserta terbaik yaitu:

  1. Indra Lutrianto Amstono.(Kepolisian Negara);
  2. Andriko Noto Susasnto (Badan Pangan Nasional);
  3. Tartono .(Kepolisian Negara);
  4. F.X. Nugroho Setijo Nagoro (Kementerian Desa,Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi); dan
  5. H. Ahmad Hidayatullah (Kementerian Agama).

 

Skip to content