Menu Close

Puslatbang PKASN Gelar Brown Bag Meeting Seri ke-6

Sumedang – Puslatbang PKASN kembali menyelenggarakan Brown Bag Meeting Seri ke-6. Diskusi kali ini bertempat di ruang Kelas Lantai 1 Gedung Grha Giri Wisesa, Puslatbang PKASN, Selasa (9/7)

Acara ini mengusung topik “Penilaian Kompetensi ASN” dengan menghadirkan Asesor SDM Aparatur Ahli Muda Puslatbang PKASN, RR. Esty Widyaningsih, S.Pi., M.Si sebagai narasumber. Diskusi ini dimoderatori oleh Analis Kebijakan Ahli Muda Puslatbang PKASN, Sulistianingsih, S.Pd., M.E.

Dalam paparannya, Esty Widyaningsih menjelaskan bahwa penilaian kompetensi ASN tidak hanya melihat kondisi eksisting, tetapi juga dapat melakukan proyeksi untuk kebutuhan di masa depan. Proses asesmen ini bertujuan untuk mengidentifikasi kebutuhan pengembangan kompetensi yang sesuai dengan tuntutan tugas dan fungsi ASN.

“Jika asesmen dilakukan untuk proyeksi, maka soal-soal yang diberikan akan mengalami upgrading agar sesuai dengan kebutuhan di masa mendatang,” ujar Esty.

Pertemuan ini diharapkan dapat memberikan wawasan baru serta memperkuat pemahaman mengenai pentingnya penilaian kompetensi dalam rangka pengembangan sumber daya manusia aparatur.

Brown Bag Meeting yang telah menjadi agenda rutin di Puslatbang PKASN ini juga menjadi wadah bagi para peserta untuk bertukar pikiran dan berdiskusi mengenai berbagai isu terkini terkait manajemen pemerintahan. (Humas)

Skip to content