Menu Close

Resmi Membuka Latsar CPNS Angkatan II, Kapuslatbang KDOD Utamakan Pembentukan Karakter Dasar Peserta

SAMARINDA – Pelatihan Dasar CPNS sebenarnya merupakan seleksi awal untuk bisa menjamin bahwa negara tidak akan mengalami kerugian selama kurang lebih 30 tahun ke depan. Seseorang yang tidak punya mindset melayani masyarakat dan berbakti untuk negeri rasanya tidak akan layak untuk menjadi seorang ASN. Masih banyak orang-orang di luar sana yang sangat menginginkan posisi tersebut, dengan kompetensi yang dimiliki. Untuk itu, dalam proses Pelatihan Dasar ini yang ditekankan adalah pada penanaman karakter dasar dengan nilai-nilai yang telah ditetapkan, yaitu BerAKHLAK. Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Puslatbang KDOD LAN Dr. Muhammad Aswad, M.Si pada saat membuka secara resmi Pelatihan Dasar CPNS Angkatan II Tahun 2023  di Ruang Auditorium Puslatbang KDOD LAN, Senin (27/11).

Aswad menekankan bahwasanya Puslatbang KDOD LAN tidak akan meluluskan peserta yang memang tidak layak untuk posisi sebagai seorang ASN, jika mereka tidak mampu untuk membangun karakter, sikap, dan perilaku yang baik. “Anda semua harus bersyukur karena telah berada di posisi ini. Untuk itu, rasa syukur tersebut harus dibuktikan dengan kesungguhan dan keseriusan dalam mengikuti pelatihan ini” tegas Aswad. “Terbukti memang kalau ASN jaman now memang pintar, kompeten, tetapi juga terbukti bahwa generasi mereka adalah generasi yang kurang dalam attitude atau sikap dan perilaku. Oleh karena itu, saya harapkan anda semua sebagai peserta didikan dari Lembaga Administrasi Negara harus beda, harus bisa jadi ASN yang pintar, kompeten, serta memiliki karakter dan sikap yang baik” lanjutnya lagi. Disahkannya UU No.20 Tahun 2023 pada tanggal 3 Oktober yang lalu, menurut Aswad membuat perubahan dari status hak bangkom ASN menjadi wajib. Pelatihan ini merupakan salah satu model bangkom yang sifatnya wajib dan lulus. Tentu saja wajib dan lulus adalah dua hal yang berbeda, sehingga tidak hanya mengikuti tetapi juga harus mendapatkan kelulusan agar bisa menjadi seorang ASN. “Oleh karena itu, tanamkan dalam diri anda dengan sungguh-sungguh core values BerAKHLAK, jiwai, dan terapkan dalam kehidupan sehari-hari. InsyaAllah anda semua akan dapat dikatakan layak menjadi seorang ASN, dan dapat lulus dalam pelatihan ini” ujar Aswad yang diaminkan oleh seluruh peserta dan tamu undangan yang hadir.

Pelatihan ini dilaporkan oleh WI Madya Puslatbang KDOD LAN Dr. Rahmat, MA diikuti oleh 45 orang peserta yang berasal dari berbagai daerah yaitu Pemkot Samarinda, Pemkab Kutai Barat, Pemkab Kutai Kartanegara. “Pelatihan ini telah dimulai sejak tanggal 8 September lalu melalui pembelajaran mandiri, dilanjutkan dengan distance learning, dan saat ini memasuki tahap klasikal yang juga tahap akhir dari pelatihan ini” jelas Rahmat.

Di akhir sambutannya, Aswad kembali menegaskan kepada peserta untuk dapat mengikuti pelatihan ini dengan baik agar dapat mendapatkan hasil yang diharapkan. “Saudara semua adalah orang-orang pilihan yang dipercaya memiliki kemampuan untuk memberikan kontribusi terbaik untuk bangsa tercinta ini. Oleh karena itu, semoga adik-adik semua dapat menjaga kepercayaan tersebut, dengan memberikan upaya yang terbaik pula” tutupnya. (ler/ler)

Skip to content