Menu Close

Buka Penyusunan Laporan Keuangan Semester 1 Tahun 2023 Sestama LAN Apresiasi Kinerja Pengelola Keuangan

Jakarta – Lembaga Administrasi Negara (LAN) baru saja memperoleh kembali Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) atas Laporan Keuangan Tahun 2022 dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) untuk ke 16 kalinya secara berturut-turut. Tentu itu didapat berkat keseriusan dan kinerja seluruh pegawai LAN, dan pengelola keuangan pada khususnya. Hal tersebut disampaikan Sekretaris Utama LAN, Dra Reni Suzana, MPPM pada pembukaan Penyusunan Laporan Keuangan LAN Semester I Tahun 2023, di Graha Makarti Bhakti Nagari, Jakarta, Selasa (12/7).

“Sekali lagi saya ingin mengucapkan terima kasih kepada teman-teman yang telah memperhatikan tidak hanya dalam penggunaan anggaran yang benar, tapi juga dalam penyusunan laporan keuangan sudah memperhatikan betul azas penyusunan laporan keuangan yang sekarang juga sudah terintegrasi BMN. Saya ingin mengapresiasi dan berterima kasih kepada semua teman-teman yang dari tahun ke tahun menyusun laporan keuangan hingga BPK menyatakan laporan keuangan memenuhi syarat untuk untuk kembali meraih WTP” ungkapnya

Reni juga menyampaikan, beberapa permasalahan yang tercantum di laporan keuangan 2022 yang telah diperiksa BPK yang sudah ditindaklanjuti, harus dicermati agar tidak terulang kembali di laporan keuangan semester I. “Forum ini berfungsi untuk mengidentifikasi dan memastikan masalah di laporan keuangan 2022 yang masih tertinggal untuk ditindaklanjuti. Untuk memastikan setiap satuan kerja memperhatikan catatan yang muncul di 2022 agar tidak muncul di semester 1 tahun 2023” lanjutnya.

Terakhir Reni berharap di laporan keuangan semester 1 2023 akan terjadi sinergi yang cukup aktif dalam melakukan pengawasan internal. Reni menegaskan pengawasan internal bukan hanya dari inspektorat, tetapi setiap unit kerja punya kontribusi untuk mengawal pengawasan secara mandirii agar bisa kita hindari hal-hal yang tidak kita inginkan. 

Sementara itu dalam laporan penyelenggaraan Analis Pengelolaan Keuangan APBN Ahli Madya Dwi Ariany, S.Sos., M.Si. menyampaikan peserta kegiatan penyusunan laporan keuangan yang dilaksanakan selama 4 hari kerja ini berjumlah 70 orang yg terdiri dari pengelola BMN, pengelola laporan keuangan, dan pengelola barang persediaan.

Hadir juga dalam kesempatan tersebut, Kepala Biro Perencanaan dan Keuangan Dra. Army Winarty, M.Si., Kepala Biro Sumber Daya Manusia dan Umum M. Yusuf Gunawan Idris, S.IP., ME., dan juga Inspektur LAN M. Yusuf Gunawan Idris, S.IP., ME. (humas)

Skip to content