Menu Close

Universitas Siliwangi lakukan kunjungan studi tiru Zona Integritas ke Puslatbang PKASN

Sumedang – Puslatbang PKASN menerima kunjungan dari tim Zona Integritas FISIP Universitas Siliwangi Tasikmalaya yang dipimpin oleh Dra. Nina Herlina, MT. selaku Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Rabu (21/12). Kunjungan tim FISIP UNSIL yang berjumlah 30 orang ini bertujuan untuk mendapatkan informasi berkaitan dengan implementasi penerapan Zona Integritas di Lingkungan Puslatbang PKASN.

Dalam kunjungan tersebut, Nina menyampaikan bahwa, kedatangannya bersama tim ini tentunya dalam rangka mempererat silaturahmi yang sudah lama terjalin sekaligus juga belajar tentang Zona Integritas yang sudah dilakukan oleh Puslatbang PKASN.

Merespon hal tersebut, Kepala Puslatbang PKASN Drs. Riyadi, M. Si mengatakan, “Pelaksanaan Zona Integritas merupakan kewajiban seluruh instansi pemerintah baik di tingkat pusat maupun daerah. Puslatbang PKASN dalam hal ini bersama seluruh tim Zona Integritas terus melakukan berbagai upaya untuk menjadikan Zona Integritas sebagai pondasi yang memberikan penguatan pada pelaksanaan tugas-tugas dan fungsi LAN. Monitoring dan evaluasi terhadap pelaksanaan Zona Integritas terus kami lakukan secara seksama bersama tim pada setiap bulannya. Puslatbang PKASN menyambut baik kedatangan teman-teman dari Universitas Siliwangi Tasikmalaya sebagai salah satu kolega terbaik kami selama ini.” tuturnya. (Humas)

Skip to content